Assign modules on offcanvas module position to make them visible in the sidebar.

new pengumuman

perpus

krs an

instagram

Senin, 19 Agustus 2024. Dalam rangka "Gerak Kemerdekaan" dengan tema "Waktunya kita bangkit, Menyerukan semangat kemerdekaan Bakti sosial menjadi saksi tindakan awal yang berkelanjutan " menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonedia Ke-79. STMIK Banjarbaru melakukan kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM), Himpunan Mahasiswa Program Studi TeknikInformatika (HMPS-TI),  dan Himpunan Mahasiswa Program Studi  Sistem Informasi (HMPS-SI) beserta Dosen dan Staf STMIK Banjarbaru.

bs01

Permasalahan sampah telah menjadi isu global yang kian memburuk setiap tahun. Sampah yang tidak dikelola dengan baik dapat menimbulkan kerusakan lingkungan, membahayakan kesehatan manusia, dan merusak estetika perkotaan. Di Indonesia, permasalahan sampah juga menjadi salah satu isu utama yang harus segera ditangani. Oleh karena itu, perlu adanya upaya untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengadakan kegiatan bakti sosial untuk membersihkan sampah.

bs02

Kegiatan bakti sosial ini diselenggarakan dengan tujuan mendorong masyarakat agar lebih peduli terhadap lingkungan sekitar serta membantu pemerintah dalam mengatasi permasalahan sampah. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan, mengurangi jumlah sampah yang dibuang sembarangan, dan mempererat hubungan antara masyarakat dengan pemerintah dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan.

bs03

Rangkaian kegiatan bakti sosial dimulai dari jam 7.00 wita Mahasiswa Dosen dan Staf berkumpul dikampus STMIK Banjarbaru kemudian dilakukan pembukaan dan briefing oleh Pa Taufiq. M.Kom selaku Wakil Ketua Bidang Akademik dan Kemahasiswaan. Pada jam 7.45 peserta menuju lokasi dan bersama dengan warga langsung melakukan kegiatan susur sungai sampai dengan jam 11.15 wita yaitu mengumpulkan sampah dan pengangkatan sampah disepanjang sungai Rt. 02-04 Banjarbarbaru. Kemudian semua sampah yang terkumpul diangkut ketempat pembuangan sementara.

 

bs04

Dari kegiatan tersebut, kita menyadari bahwa lingkungan yang bersih adalah impian semua warga, dan menjaga kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab semua pihak setempat. Hasil dari bakti sosial ini memberikan manfaat serta dampak yang signifikan bagi masyarakat setempat mengenai pentingnya menjaga lingkungan dengan membuang sampah pada tempatnya. Melibatkan masyarakat secara langsung merupakan pilihan yang tepat, karena hal ini secara tidak langsung akan membentuk rasa tanggung jawab warga terhadap kebersihan di lingkungan mereka. Dengan demikian, tercipta semangat, kebersamaan, dan kepedulian dalam diri masyarakat untuk selalu menjaga serta merawat lingkungan secara bersama-sama.